Sabtu, 29 Agustus 2009

ALEX: “Belajar dari Serie B”


ALESSANDRO DEL PIERO: “Belajar dari Sere B”

“Saya ingin mengakhiri karier di tempat saya memulai semuanya.” Beginilah janji Il Fenomeno Vero, Alessandro Del Piero. Teken kontrak pada 17 Juli 2009, sang kapten siap mengecap musim ke-17nya bersanya Juventus. Taruhan pertamanya, ‘jamuan makan malam’ dengan Chievo Verona di Stadio Olimpico, senin (24/8) dini hari WIB.

Harus banyak absen selama laga pramusim akibat cedera punggung, pria bertinggi badan 173 cm ini tak sabar membobol gawang Chievo. Meskipun tak terlalu tinggi, Del Piero dikenal kreatif dalam menyerang. Sebagai trequartista, ia bisa memberi umpan matang sebanyak gol yang dihasilkan untuk dirinya sendiri. Apalagi, kalau sudah urusan free kick dan penalti, tendangannya benar-benar cespleng.

Soal rekor, banyak yang sudah diraih Bianconeri bersama ayah dua anak ini. Lima kali menjadi kampiun Serie A, sekali merengkuh trofi Champions League, empat kali meraja Supercoppa Italia, sampai menguasai Serie B ketika Juventus terpental pada musim 2006/2007. Bersama Azzurri, Del Piero membawa pulang titel paling bergengsi sedunia pada 2006. Tercatat, Ia adalah satu-satunya pemain Juventus dengan caps terbanyak sepanjang sejarah, 433 laga.

Bagaimana Del Piero menghadapi musim 2009/2010? Mampukah Ia mengantar Juventus meraih gelar juara yang sudah enam tahun hilang dari genggaman? Simak penuturannya berikut ini.

Bagaimana prediksi laga perdana kontra Chievo?

Tahun lalu mereka menghajar kami dikandang. Saya rasa pertandingan akan sedikit berliku. Namun, kami pasti bisa mengatasinya. Ini akan menjadi petualangan yang fantastis, dan kami akan meresapinya sejak start awal.

Kekuatan skuad sekarang?

Pemain-pemain baru sudah bisa mengikuti irama Juve. Karenanya, tak ada keraguan sedikitpun bagi saya. Tak ada masalah, semuanya antusias untuk menang.

Belakangan Lippi dan Mourinho perang urat syaraf. Komentar Anda?

Semoga prediksi Lippi yang bilang kami akan merasakan Scudetto, bisa kejadian. Tahun lalu kan dia juga prediksi Inter yang menang. Saat Ia berkata demikian, saya tidak tersinggung karena ucapannya biasa saja. Saya tidak tahu ada apa antara dia dan mourinho.

Anda optimis bakal menang?

Saya ingin selalu berkembang dengan cara sering-sering evaluasi dan menggali potensi yang ada dalam tim sedalam-dalamnya. Satu tahun di Serie B, banyak pelajaran yang kami petik. Dulu saya selalu memikirkan banyak hal, sekarang pikiran saya tertuju pada satu hal, VICTORY.

Apakah Mohamed Sissoko akan tampil di laga perdana?

Semoga Ia bisa cepat kembali. Tapi, tim ini di desain sedemikian rupa supaya bisa menutup lubang kalau ada yang absen.

Kepergian Cristiano Zanetti?

Saya sempat kaget juga. Saya tetap mendoakannya di Fiorentina, semoga Ia bisa sukses disana. Ia pemain berkualitas dan banyak berjasa di Tim kami. Kepergiannya adalah untuk kebaikan bersama, klub dan dirinya sendiri. Itu yang penting.

Pilih Scudetto atau Champions League?

Keduanya. Dua laga itu tensinya berbeda. Makanya, kami harus bisa seimbang. Kenapa kami harus fokus pada salah satunya kalau bisa berjaya di semua kompetisi? Kami harus total disetiap laga, termasuk Coppa Italia. Lagipula, ini adalah tugas yang amat menyenangkan kok.

Bagaimana pendapat Anda tentang Ciro Ferrara?

Ciro punya gaya sendiri dalam melatih dan menyatukan skuad. Belum waktunya saya membangdingkannya dengan pelatih lain.

Bagaimana target Afrika Selatan 2010?

Saya masih menunggu kabar dari Lippi. Sepertinya akan ada kesempatan saya memakai jubah timnas lagi. Targetnya sama, keluar sebagai pemenang. Momen yang membaut saya amat bahagia adalah ketika menjadi juara. Karena itu, saya akan terus bermain untuk menang.’

Credits: ProGOL!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar